Konsumerisme dan Perkembangan Teknologi
October 18, 2011
Perkembangan teknologi khususnya teknologi informasi & komunikasi setiap tahun pasti mengalami perkembangan. Hal tersebut sebanding dengan peningkatan kebutuhan individu yang selalu haus akan hal yang memudahkan. Sebagai contoh, bila dulu komputer hadir dengan tampilan besar dengan layar tabung dilengkapi CPU berbentuk balok yang memakan banyak ruang, sekarang komputer bahkan dapat masuk ke kantong celana dengan fasilitas-fasilitas yang lebih berkembang pula. Sifat manusia yang tidak mudah puas dan “pengenan” membuat industri di bidang ini menjadi lahan bisnis yang menjanjikan karena memang sebagian besar bisnis-bisnis memanfaatkan sifat konsumerisme ini. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia artinya paham atau gaya hidup yg menganggap barang-barang (mewah) sbg ukuran kebahagiaan, kesenangan, dsb; gaya hidup yg tidak hemat: -- jangan sampai ditumbuhkan dl masyarakat,
Apakah ada hubungan peningkatan konsumerisme dengan perkembangan teknologi saat ini? Tentu, produk teknologi saat ini cenderung cepat lawas karena begitu suatu produk populer dan terkesan canggih untuk tahun ini, belum tentu berlaku demikian untuk tahun berikutnya. Sehingga bagi individu yang hanya memntingkan aspek trend tanpa melihat daya guna, hal tersebut menjadi pendorong meningkatnya konsumerisme. Terlebih perkembangan media saat ini pun gencar mengiklankan produk-produk yang mendorong perilaku konsumerisme tersebut. Sebenarnya, bukan hanya hal negatif yang disumbangkan perkembangan teknologi saat ini, kemudahan yang diberikan apabila dimanfaatkan maksimal tentu akan meningkatkan produktifitas. Setiap individu seharusnya mampu merancang skala prioritasnya sendiri-sendiri secara tepat, tidak mudah terhasut iklan trend saat ini.
0 comments